Berita dan Kegiatan

PENGENALAN SINGKAT WEBSITE JDIH KABUPATEN GRESIK KE DPRD KABUPATEN GRESIK

Senin, 28/08/2023 di ruangan rapat DPRD Kabupaten Gresik setelah rapat Tindak Lanjut Pembahasan Propemperda Tahun 2023 Pak Pram memperkenalkan website JDIH ke Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Gresik. Seperti pada perkenalan website sebelumnya kali ini pak pram juga menjelaskan semua fitur yang ada di JDIH tersebut dan membuat Wakil III DPRD Kabupaten Gresik takjub dengan teknologi yang diterapkan di website JDIH tersebut.

Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Gresik memberi masukan terhadap website JDIH ini untuk jangkauan informasinya harus lebih luas bukan hanya dilingkup pemerintah saja melainkan untuk perusahaan-perusahaan yang ada di Gresik agar masyarakat umum bisa memanfaatkan website ini untuk memperoleh informasi sebanyak-banyaknya.

Hak Cipta © 2020 Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Gresik.